Pekanbaru, November 2025 — Dalam rangka memperingati Hari Osteoporosis Nasional (HON) 2025, Perhimpunan Osteoporosis Indonesia (PEROSI) Cabang Riau di bawah kepemimpinan dr. Romy Deviandri, Sp.Ort, Tr, Subsp.C.O (K), M.Kes, AIFO, Ph.D, melaksanakan dua rangkaian kegiatan utama, yaitu Senam Osteoporosis dan Talkshow Osteoporosis yang terbuka untuk umum.
Senam Osteoporosis: Menggerakkan Masyarakat untuk Tulang Kuat
Kegiatan senam dilaksanakan pada:
Hari/Tanggal: Sabtu, 1 November 2025
Waktu: 07.30 WIB – selesai
Tempat: Lapangan Parkir Utama RS Prima Pekanbaru, Jl. Bima No. 1, Pekanbaru
Kegiatan ini diikuti oleh masyarakat umum, komunitas senam, serta tenaga kesehatan. Senam osteoporosis dipandu dengan gerakan yang aman dan bertujuan meningkatkan kekuatan otot, keseimbangan, serta mencegah risiko jatuh—komponen penting dalam pencegahan osteoporosis.
Talkshow Hari Osteoporosis Nasional 2025 dilaksanakan pada:
Tanggal: 7 November 2025
Tempat: RSUD Arifin Achmad Provinsi Riau
Talkshow ini menghadirkan narasumber dari berbagai disiplin ilmu, yaitu:
- dr. Harith Oktadiana, SpPD, Subsp.RK(K), FINASIM
- dr. Romy Deviandri, Sp.Ort, Tr, Subsp.C.O(K), M.Kes, AIFO, Ph.D
- dr. Luluk Qurratul Aini, Sp.KFR
Talkshow mengangkat tiga topik utama:
- “Cegah Osteoporosis, Jaga Mobilitas Sejak Dini”
- “Berpadu Mencegah Osteoporosis, Demi Mobilitas dan Kualitas Hidup Lebih Baik”
- “Menabung Kepadatan Tulang dengan Berolahraga”
Keterlibatan berbagai elemen pemerintah dan tenaga kesehatan ini memperkuat pesan bahwa pencegahan osteoporosis merupakan tanggung jawab bersama.
Komitmen PEROSI Riau dalam Edukasi Kesehatan Tulang
Ketua PEROSI Cabang Riau dr. Romy Deviandri, Sp.Ort, Tr, Subsp.C.O(K), M.Kes, AIFO, Ph.D mengajak masyarakat lebih peduli pada kesehatan tulang sejak dini, melalui olahraga teratur, asupan nutrisi yang cukup, dan deteksi dini seperti pemeriksaan densitometri atau evaluasi fungsi otot.